![]() |
Dalam rangka mendukung inisiatif strategis SIG sebagai holding company dalam implementasi ekonomi sirkular, PT Semen Padang menciptakan inovasi dalam pengelolaan sampah |
JAKARTA (IndonesiaTerkini.com)- Dalam rangka mendukung ekonomi sirkular, PT Semen Padang berkolaborasi dengan Direktorat Jenderal Pengelolaan Ruang Laut (Ditjen PRL) Kementerian Kelautan Perikanan (KKP) menciptakan inovasi dalam pengelolaan sampah laut berbasis masyarakat. Kerja sama ini diwujudkan melalui penandatangann kedua institusi tentang "Program Pengelolaan Sampah di Wilayah Laut dan Pesisir Kota Padang Melalui Aplikasi Nabuang Sarok" di Batam, belum lama ini.
Direktur Utama PT Semen Padang, Asri Mukhtar mengatakan jenis sampah yang dapat disetorkan mencakup sampah plastik, kayu, kertas, hingga minyak jelantah. "Sampah-sampah tersebut nantinya akan diproses menjadi bahan bakar alternatif pengganti batu bara di pabrik PT Semen Padang," kata dia, Selasa (16/5/2023).
Corporate Secretary PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) atau SIG selaku holding Semen Padang Vita Mahreyni mengatakan, SIG menerapkan prinsip ekonomi sirkular dalam pengelolaan sampah domestik untuk memberikan nilai tambah dan manfaat berkelanjutan bagi seluruh pemangku kepentingan, baik dari sisi lingkungan, sosial dan ekonomi.
Sementara Dirjen PRL KKP Victor Gustaaf Manoppo mengatakan kerja sama dengan PT Semen Padang ini mulai dilakukan pada tahun 2023 hingga 2026. Kini, masyarakat atau nelayan pesisir Kota Padang sudah bisa untuk mulai mengumpulkan sampah laut dan di pantai untuk kemudian mendapatkan nilai tambah dari sampah-sampah yang dikumpulkan tersebut. "Program ini mendukung program Bulan Cinta Laut yang merupakan salah satu kebijakan ekonomi biru yang digagas KKP,” kata Victor Gustaaf Manoppo. (sd)
Thanks for reading Wujudkan Ekonomi Sirkular, Semen Padang dan KKP Atasi Sampah Laut. Please share...!